Wednesday, April 20, 2011

" ALANGKAH INDAHNYA HIDUP DIDALAM TUHAN."

" Aku menulis kepada kamu, hai anak-anak, karena kamu mengenal Bapa. Aku menulis kepada kamu, hai bapa-bapa, karena kamu mengenal DIA, yang ada dari mulanya, Aku menulis kepada kamu, hai orang-orang muda, karena kamu kuat dan firman ALLAH diam di dalam kamu dan kamu telah mengalahkan yang jahat. " 1 Yohannes 2:14.

Ayat ini membawa dua pesan penting yang akan menjadi renungan kita.
Pertama , kenalilah ALLAH BAPA, seberapa dalam pengenalan kita akan ALLAH BAPA kita, itu tergantung dari seberapa kita akrab, kita bergaul karib dengan ALLAH BAPA.
Kita tidak akan dapat mengenal ALLAH BAPA hanya melalui ibadah rutin saja, tetapi yang penting lagi adalah bersekutu dengan DIA setiap hari. Ada orang kristen yang tidak pernah bergaul karib dengan TUHAN, tetapi meminta kepada BAPA agar ia dapat mengenalnya lebih dalam. Bagaimana mungkin kita dapat mengenal ALLAH BAPA tampa melalui persekutuan yang akrab ? Ingatlah bahwa TUHAN memberi firman-NYA dan waktu-waktu luang kita agar kita dapat bersekutu dengan DIA. dan orang yang bargaul karib dengan TUHAN akan mempunyai resiko.
apa resikonya ? bacalah kej 5:24, " Dan Henokh hidup bergaul dengan ALLAH , lalu ia tidak ada lagi, sebab ia telah diangkat oleh ALLAH. "

Setiap orang yang bergaul dengan ALLAH suatu saat akan menerima kenyataan bahwa dia akan di angkat ke surga. ALLAH mau lebih intim lagi bergaul dengan Henokh, maka DIA membawanya ke kediaman-NYA, oh betapa indahnya bila kita semakin akrab bersekutu dengan ALLAH.

Kedua, kuat di dalam DIA, Bagaimana menjadi kuat di dalam DIA ? Menerima firman TUHAN dan menbiarkannya tertanam dalam roh kita, supaya ia bertumbuh dan berbuah di hati kita, YESUS pernah berbicara mengenai perumpamaan seorang penabur dalam matius 13:1-23. Benih yang jatuh di pinggir jalan, tanah berbatuan, dan semak belukar, tidak menghasilkan apa-apa. Orang Kristen yang seperti ini tidak pernah menjadi kuat. Kuat sebentar lalu lemah, timbul sebentar lalu tenggelam. Nongol sebentar di ibadah gereja lalu murtad lagi. Tetapi yg menerima firman itu dan benih itu tertanam di tanah yang baik, maka hidupnya akan menghasilkan buah. Tidak perduli masalah datang, Tidak perduli persoalan melanda, tidak peduli badai menghantam, ia tetap kokoh di dalam TUHAN,sebab ia menjadi kuat di dalam DIA......AMEN.

TUHAN YESUS memberkati


SHARED BY
Al.Kira


source:
Kasih-MU tiada duanya

No comments:

Post a Comment