Friday, July 29, 2011

Bahan Saat Teduh 29July2011

Daud Allah telah menyatakan: Aku telah mendapat Daud bin Isai, seorang yang berkenan di hati-Ku dan yang melakukan segala kehendak-Ku. (Kisah Para Rasul 13:22)

Ada beberapa persamaan dan perbedaan antara kehidupan Samson dan Daud. Mereka sama-sama dipilih dan diurapi oleh Tuhan. Mereka dipilh untuk menjadi pemimpin bagi bangsa Israel ketika bangsa Israel melawan bangsa filistin.

Tetapi akhir kehidupan Samson dan Daud sangat berbeda. Samson hidup untuk menyenangkan hatinya sendiri. Ia mengikuti hawa nafsunya dan jatuh ke tangan Delilah. Panggilannya menjadi pudar dan ia semakin jauh dari Tuhan. Hidupnya berakhir dengan tragis.

Sebaliknya Daud hidup untuk menyenangkan hati Tuhan. Ia bergantung dan mencari kehendak Tuhan. Sebelum berperang ia meminta petunjuk Tuhan. Tuhan menyertai dan memberi kemenangan. Dalam kejayaannya, Daud tidak melupakan Tuhan. Melihat tabut Allah tinggal di tenda, sementara ia tinggal di istana, hatinya tergerak untuk membangun bait Allah. Dalam kelemahannya, Daud tidak menjauhi Tuhan. Sebaliknya, ia mengakui dosanya dan bertobat. Itulah sebabnya ia berkenan di hati Tuhan.

Baca dan renungkanlah ayat-ayat di bawah ini.
1. Siapakah Daud di hadapan Allah? (Kisah Para Rasul 13:22)
2. Mengapa Tuhan tidak berkenan kepada Saul? (I Samuel 13:13)
3. Apakah yang Tuhan lihat dari Daud? (I Samuel 16:7)


SHARED BY
AL.Kira


Source:
AOC - JAKARTA

No comments:

Post a Comment